OKEKABAR.COM, KONAWE – Kepala Kepolisian Resor Konawe AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K melepas kontingen bola voli perwakilan Polres Konawe sebanyak 20 orang untuk mengikuti kejuaraan Kapolda Cup Tahun 2024.

Kejuaraan Kapolda Cup tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 78 Tahun 2024.

Pelepasan kontingen berlangsung di ruang kerja Kapolres Konawe yang dihadiri Wakapolres Konawe Kompol Jamaluddin Saho, S,Hi.,M.H, Jum;at (21/5/2024) pukul 15.30 wita.

Dalam kesempatan itu Kapolres Konawe memberikan arahan agar seluruh atlet bola voli yang mewakili Polres Konawe ini harus tetap semangat dan berkolaborasi.

Ia juga mengungkapkan selama kegiatan berlangsung di Kota Kendari mulai tanggal 22 sampai dengan 29 Juni 2024 apabila ada kendala agar dilaporkan untuk dicarikan solusi.

BACA JUGA  50 Hektar Lahan Usai Dilalap Api Petugas Lakukan Patroli

“Saya ucapkann terima kasih kepada para atlit kita yang akan bertanding dan saya juga berharap smoga kontingen kita ini bisa mendapat juara,” kata AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K.

Mengenai momen Hari Bhayangkara kali ini, Kapolres Konawe mengatakan agar generasi muda bisa untuk dapat menunjukkan penampilan terbaik dengan penuh semangat.

“Keikutsertaan dalam kejuaraan ini menjadi ajang pengembangan bakat dan kemampuan atlet bola voli yang bisa dikembangkan kedepanya,” tutupnya.

Editor: Redaksi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here